Tuesday, December 19, 2017

BALI 4 hari 3 malam, berempat, 8 jutaan saja!

Bulan lalu saya sekeluarga berkesempatan jalan-jalan liburan ke Bali. Liburan kali ini bisa dibilang adalah liburan yang sangat impulsif. Kenapa? Karena tidak ada dalam rencana tahunan saya. Rencananya tahun 2017 hanya sekali saja liburan naik pesawat. Itu pun harus direncanain jauh-jauh hari, money-tight-policy pula! Maklum...kami masih berjibaku dengan cicilan sana-sini dan persiapan kakak masuk SD tahun depan. Hehehe... 😊

Jadi, tanggal 25 September kemarin seorang teman nginfoin kalau maskapai kesayangan yang sering banget promo berinisial AA itu lagi ngadain promo FINAL CALL untuk bulan Nov-Des 2017. Dan salah satu akun instagram yang jualan tiket promo AA ngebandrol harga Rp. 550.000/pax untuk pembelian tiket minimal 3 pax. Iseng tanya-tanya buat bulan November dengan 3 alternatif tanggal, ngga ada yang cocok. Terakhir saya masukkan kombinasi pas ulang tahun saya....dan dapet tiket fixed promo (sedikit lebih mahal dari final call)! Alhamdulillah, berarti memang ulang tahunnya harus dirayain di Bali yaaa... hehehe..😁. Ada yang butuh IG usernya? Kontak saya ya...Trusted banget sis!

So, in less than two months can we make it a good holiday? Hotel, car rent, accomodation, ticket entry? Just because the airfare is cheap, doesn’t mean the trip will also be cheap.

If there’s a will, there’s a way! (or so they said).

First thing first, berburu penginapan. Saya amat sangat terkejut waktu buka situs booking hotel langganan. Hotel di Bali ini buuanyaaaakkk banget ya?! Dan bagus-bagus! Dengan budget serendah 200rb pun sudah bisa dapet hotel yang nyaman dan strategis di kawasan Kuta atau Legian. Atau mau dengan budget semalam 20jt pun ada. Bali is for everyone! Nah, dikarenakan saya membawa anak-anak, saya akan menyewa mobil dan pastinya saya butuh tempat parkir di hotel. Ini yang susah-susah gampang. Budget untuk penginapan 4 hari 3 malam saya tidak lebih dari sejuta! Meskipun low budget tapi saya maunya dapet tidur di hotel yang bagus, dapat sarapan, tempat parkir luas (ngga perlu bayar valet), dekat tempat makan dan ada kolam renangnya! Banyak yaaa maunya?! 😜 Emang bisa? BISA! Setelah mengalami kegalauan tentang area penginapan, akhirnya kami memutuskan untuk menginap di daerah petitenget seminyak. Hotelnya? Favehotel Umalas! Saya akhirnya pesan hotel lewat situs favehotel langsung www.favehotels.com. Alhamdulillah kami dapat promo Seasonal Deal, dengan potongan 30% (tapi seperti biasa ini non-refundable yaaa...) Harga? Rp. 791.098 saja untuk 4 hari 3 malam! Ini sudah termasuk sarapan dan pajak lho! Saya amat sangat puas (pake banget) nginep di sini. Hehehe....

As I mention above, liburan kali ini kami akan menyewa mobil, Biar irit, tidak dengan supir tentunya. Kenapa harus sewa mobil? Karena di Bali ini sama sekali ngga ada angkot, bus, kereta apalagi. Hanya ada taksi, ojek  dan bus kura-kura. Ada juga bus tapi antar kota gitu. Tapi tenang...penyewaan motor dan mobil sudah banyak banget tersebar di Bali. Berbekal bermacam situs dan rekomendasi teman, akhirnya saya mendapatkan rental mobil yang murah dari komen seseorang di instagram! Ko'Alex namanya. Sounds familiar? Dia pemilik D’wata Trans di Denpasar. Sewa mobil di Bali paling murah disini sepertinya. Karena keluarga kami mini, jadi saya memutuskan akan menyewa mobil city car saja. Pilihan jatuh pada mobil suzuki splash. Cukup dengan Rp 495.000 saya sudah bisa menyewa mobil selama 3x24 jam. Mobil diambil di bandara dan diantar kembali ke Bandara Ngurah Rai. For me, this was extremely cheap. Why? Karena splash itu paling besar di tipe city car yang ditawarkan (estillo, mirage, agya dan brio adalah pilihan lainnya). Oh...dan suzuki terkenal irit sih (katanya). Butuh kontak WA atau BBM? Japri yaaa...

Tiket, penginapan, transportasi, sudah! Apalagi ya? Oh...tiket destinasi wisata! Tadinya saya sudah mau go-show sajalah. Sampe H-14 pun saya belum buat itinerary sama sekali. Karena di kepala udah penuh banget dengan rencana-rencana yang entah bisa terealisasikan atau tidak. Soalnya ini Bali gitu lho... Terakhir saya ke Bali dengan teman-teman tahun 2015 dan saya yakin udah banyak yang baru dan heits sekarang di Bali. Sampai suatu sore saya iseng buka aplikasi fave (dulunya Groupon) di ponsel, dan ada promo tiket masuk Bali Zoo! Hmmm....menarik! Tiket anak-anak 70.000 dan dewasa 90.000. Plus dapet lagi potongan 15% dengan memasukkan kode promo. Jadi total tiket masuk Bali Zoo untuk 2 anak dan 2 dewasa hanya Rp 272.000 saja! Klik...klik...bayar...Done! Sudah mulai sedikit kebayang itinerary Bali 4 hari 3 malam kami. Okay, all set!

Bali... here we come!

HARI PERTAMA
Karena beberapa minggu sebelum liburan Bali ini sewaktu dinas kantor saya pernah hampir ketinggalan pesawat, maka kali ini saya putuskan pergi ke Bandara 4 jam sebelum boarding. Padahal biasanya saya hanya membutuhkan waktu 45 menit menuju bandara. Tapi penggunaan e-toll card yang lama dan traffic tol JORR dan Bandara sama sekali tidak bisa diprediksi, jadi saya memutuskan untuk berangkat lebih awal. Tiba di soetta langsung menuju drop baggage (sebelumnya sudah web check-in terlebih dahulu), dan mampir sebentar ke bakmi GM karena mamak lapar belum makan siang. Setelah itu seperti biasa jalan-jalan di terminal 2, dan nemenin anak-anak duduk nongkrongin jendela ngeliat pesawat yang berlalu lalang sampai akhirnya kami dipanggil boarding jam 14.30.

Sampainya di Bali, anak-anak merengek kelaparan minta makan padahal baru jam 18.55 WITA. Tadinya saya mau mampir di Nasi Pedas Bu Andika, tapi karena anak-anak sudah keburu lapar jadilah saya makan di Solaria Bandara. Lumayanlah porsinya jumbo (penting ini!), dan anak-anak suka.

Selesai makan, kami bertemu dengan orang rental yang akan mengantarkan mobil di depan resto Solaria. Perjalanan menuju hotel kira-kira memakan waktu sekitar 30 menit. Check-in hotel sangat cepat dan mudah. Kami langsung menuju kamar dan istirahat untuk jalan-jalan besok.

Btw, favehotel Umalas ini BAGUS deh! View-nya KEREN menghadap ke sawah. Tempat parkirnya luas ngga perlu pakai valet. Kolam renangnya bagus, ada kolam kecil untuk anak-anak. Breakfast buffet-nya lumayan variatif (untuk ukuran hotel dengan harga kurang dari 300rb per malam). Semua staf mulai FO, room service, security ramah-ramah semua! Dan lokasi-nya deket sama banyak tempat makanan. Oh and did I mention, circle K berada tepat di depan hotel ini? TOP! Sama sekali ngga ngeluh deh stay disini. 👍👍👍

Ubercar  rumah-soetta
 Rp           130,000
Top up tap cash BNI
 Rp             60,000
Bakmi GM soetta
 Rp             60,000
Roti Boy ngurah rai
 Rp             33,000
Solaria
 Rp             70,000
(tukar poin telkomsel sisanya)
Parkir bandara ngurah rai
 Rp             16,000
 Rp           369,000


Tes tes...belom pro nih make camera-nya :D

Ready to take off!

Sampai di Bali

Hello Summer? We're on holidaaaayyy!
favehotel umalas 4d3n


HARI KEDUA
Entah kenapa kali ini saya males banget buat itinerary jalan-jalan di Bali. Biasanya H-7 saya sudah mengetik rapi itinerary (yes...saya mamak yang detil kalau urusan jalan-jalan). Coretan mau kemana aja sih memang sudah dibuat, tapi ya ngga mesti diikutin semuanya, biar ngga sakit hati kalau ngga kesampean. Hahaha...😁

Saya bangun jam 05.30 WITA (berarti sekitar jam ½ 5 pagi waktu Jakarta!!!) karena krucils sudah heboh dan berisik bangunin saya dengan megang bingkisan “Ibu...ibu bangun liat ini apa ibookkk...”. Ternyata Pak Suami (yang sedang turun shalat subuh di mushalla hotel) sudah menyiapkan kado ulang tahun buat saya! Aaawww...terharu! Hari itu saya genap berusia 34 tahun. Alhamdulillah bisa cuti dan bersama-sama keluarga tercinta (eciee...). Makasih lho suami..udah bawain kadonya sampe ke Bali, padahal di Jakarta aja bisa ngasihnya.😍


Ibu...ibu bangun liat ini apa iboookkk
This is where we stay, favehotel umalas

Selesai sarapan di hotel, kami langsung tancap gas menuju destinasi pertama, Bali Zoo. Hampir jam 10 kami tiba di Bali Zoo, redeem voucher di loket depan agak lumayan lama karena susah sinyal di sana. Pembelian voucher kami akhirnya berhasil dikonfirmasi setelah pinjam wifi Bali Zoo. Kebun Binatang Bali ini terletak di kawasan Sukawati Gianyar, searah dengan Bali Bird Park. Kalau ada yang mau ke Bali Bird Park, fave juga menjual voucher masuknya juga lho!

Alhamdulillah kami bisa melihat atraksi Bird Presentation di Kampung Sumatera, dan The Exotica Wildlife Presentation di Green Stage. Jangan lupa sering mengecek jadwal atraksi-atraksinya. Kebun binatang ini tidak terlalu besar, jadi anak-anak enjoy banget jalan kaki disini. Anak-anak juga sempat naik kuda poni dan main air di Jungle Splash. Meskipun tidak sebesar Kebun Binatang Ragunan, tapi kebun binatang Bali lebih bersih dan nyaman. Binatangnya pun terlihat terawat dan sehat. Yah...memang ada harga ada rupa sih. Hehehe 😝
on our way to Bali Zoo. (kakak shafa bobok pagi)


let the adventure begins

pony rides





look at their feet! mesti sama lho...

satu-satunya foto berempat di Bali Zoo

waiting for The Exotica Wildlife Presentation

favorit anak-anak: MAIN AIR
Kami keluar dari area Kebun Binatang sekitar jam 13.30 karena hujan. Memang risiko ke Bali bulan November ya harus siap dengan hujan sih...

Next destination Ubud. Perjalanan dari Bali Zoo ke Ubud sekitar 20 menit. Rencananya kami mau makan siang di Bebek Bengil. Namun apa daya, sampainya di Ubud hujan semakin deras, anak-anak sudah kelaparan dan kami makan di tempat seketemunya aja. FYI, tempat parkir Bebek Bengil Ubud itu agak jauh dari restonya, dan dengan hujan sebesar itu pak suami langsung menolak untuk makan disitu. Untungnya di tengah hujan amat deras, mobil kami terdampar di depan sebuah kedai makanan yang Alhamdulillah ENAK. Nama tempatnya adalah Mama’s Warung! Makanannya Indonesia banget! Mie goreng, ayam sambal matah, ayam panggang bali, sup jamurnya enak-enak semua! Ngga heran deh dia dapat review positif di tripadvisor. Dan harganya pun bersahabat! Laaaafff banget deh si Mama’s!

Perut kenyang, saatnya eksplor Ubud!

Ada satu hal yang saya sebelin di Ubud, cari parkir mobil susaaaahhh banget! Motor dengan gampangnya bisa parkir di pinggir jalan, sedangkan mobil...ya ampun jauh2 banget! Setelah muter-muter sekitar 30 menit, kami akhirnya bisa mendapatkan parkir di jalan Sriwedari, ngga jauh dari Seniman Coffee Ubud. Ibarat dikasih pertanda sama yang di-Atas, mungkin saatnya saya ngopi-ngopi cantik dulu di sini. Hehehe...😏

Seniman Coffee Ubud.... ENAK BANGET! SAYA SUKA BANGET KOPI BALI! Padahal cuma minum flat white, tapi di tegukan pertama kopi strongnya berasa tapi ada rasa creamy samar2 yang lembut di akhirnya. Tadinya saya mau protes, kok flat whitenya dikasih latte art apa jangan2 ketuker sama punya orang? Tapi ternyata setelah diminum....INI FLAT WHITE! Microfoam-nya excellent! Nah di sebrang kafe-nya, ada tempat penjualan kopi dan segambreng peralatannya. Komplit!

Mamak senang... giliran Bapake yang senang. Sore itu kami habiskan di sepanjang jalan raya ubud. Pak suami beli perintilan macam sarung bantal, magnet kulkas, hiasan selamat datang (tulisan welcome gitu deh), dan saya hanya beli jepit rambut bunga kamboja isi 10 buat anak-anak.

Malam hari kami sudah terlalu capek untuk makan di tempat yang jauh-jauh. Dan karena saya lagi kepengen makan sushi, jadilah kami makan malam di sushi tei Bali. Jauh-jauh ke Bali makan di sushi tei? Ya...gpp lah, searah sama hotel dan GRATIS! Kok bisa? Bisa lah...kan saya membayar dengan redeem point. Plus dapat bonus birthday cake lho! 😂😃

Hari kedua ditutup dengan beli kacang bali dan pie susu di Krisna sebelum balik ke hotel.

Bensin
 Rp           100,000
Kuda Poni (Bali zoo)
 Rp             60,000
Aqua (Bali zoo)
 Rp             15,000
Mama's Warung
 Rp           168,000
Aqua
 Rp             20,000
Pasar Ubud
 Rp           130,000
Circle K Ubud (ice cream)
 Rp             27,000
Seniman Coffee Ubud
 Rp           161,000
Krisna oleh-oleh
 Rp           375,000
Sushi Tei
 Rp                        -
(redeem point sushi tei member)
 Rp       1,056,000
 
Seniman Coffee Ubud

mine, hers, hims, ours.

her ice chocolate

her babychino

pasar ubud sehabis hujan


selfie dulu
ngaso dulu yaaaa...kecapean jalan kaki
masih belum pro pake sumpit
Sushi cake! Happy birthday to me...

HARI KETIGA
Kok ke Bali ngga ke Pantai? Hohoho...tenang, hari ini adalah hari pantai! Kami keluar hotel jam 8 kurang, sebelumnya mampir dulu sebentar di Dough Darlings yang ternyata belum buka! Hahaha... Gpp, rencananya nanti sore otw balik hotel mampir lagi ke situ. The perks of staying at Seminyak Area is THIS! Banyak banget tempat makanan enak-enak disini.

Tujuan pertama adalah Waterblow Nusa Dua (yang tentunya sudah kesiangan ya...) tapi anak-anak cukup senang lihat laut dan karang. Niat mau main sebentar ke Pantai Nusa Dua terpaksa diurungkan karena hujan turun! Hiks...😢


mmmuuuaaacchhhh :*



mendung tapi happy!

this is waterblow Nusa Dua

Seorang teman merekomendasikan pantai baru di kawasan Bali selatan. Pantai Taman Sari (Pantai Karang Boma). Buat yang sudah pernah datang ke Pantai Green Bowl,  11-12 lah view-nya sama yang ini. Untuk mencapai Pantai ini mobil diparkir di Pura Dalem Karang Boma, kemudian kami menuruni anak tangga dan sampailah di hamparan pasir putih yang halus dan pantai yang airnya beniiing. SUCH A BEAUTIFUL HIDDEN GEM! Pantainya sepi banget (dan bersih!). Kalau ada yang mau ke sini, bisa dicari di google maps ‘Pura Dalem Karang Boma’.  Anak tangganya sudah disemen dan ada pegangannya. Watch out for the monkeys tho’. Tapi tenang aja, selama kita selooww aja, monyetnya ngga akan ganggu kok. Oh iya...disini saya ketemu beberapa bule, tapi tak ada satupun orang Indonesia. Hihihi...
Ini dia tangga turun ke Pantai Taman Sari
Kakak dan adik langsung main pasir aja!



can you see how clear the water is?

all you need is sand between your toes

Dan NAIK ke atas cukup bikin ngos-ngosan :)

Pantai selanjutnya adalah Pantai Pandawa. Kenapa pandawa? Karena pak suami belum pernah kesini. Saya kaget, sekarang Pantai Pandawa sudah bukan open free beach ya? Ada tiket masuknya. Tapi wajar lah... tebing dipapas kan pake duit yaaa... apalagi mobil bisa sampai bawah dekat pantai. Less effort than Karang Boma! Overall saya enjoy di Pantai Pandawa, cuman tempat bilasnya aja yang NGGA BANGET! Saya pernah ke Pahawang dan Samalona dan menurut saya, tempat bilas disini paling buruk. Padahal sama-sama bayar Rp 5000 sekali bilas.




Jam menunjukkan waktu 13.00 WITA saat kami meninggalkan Pantai Pandawa untuk makan siang. Sesuai rencana, kami seharusnya makan di Nasi Ayam Ibu Oki cabang jalan raya uluwatu, tapi karena kemacetan yang parah dan susahnya cari parkir mobil, akhirnya kami makan di Nasi Ayam Ibu Oki cabang pertamanya. Agak jauh tapi setidaknya ada tempat parkir yang layak. Rasa nasi ayam si ibu oki ini memang ngga perlu diragukan lagi ya... Seporsi 35rb sudah dengan minum. Oh iya, khusus untuk anak-anak saya pesan porsi nasi setengah dan tidak pedas. Alhamdulillah rasanya cocok sama anak-anak.


The famous Nasi Ayam Ibu Oki (pedas)

Selesai makan siang, kami lanjutkan petualangan pantai ke Pantai Tegal Wangi. Pantai Tegal Wangi ini searah dengan Hotel Ayana/Rock Bar. Kami sampai di sana jam 3 sore setelah selesai hujan. Dan ternyata ini Pantai view-nya baguuuusss banget! Tebing dan karangnya indah! Sayang sekali, karena habis hujan jalanan turun menuju pantai jadi licin. Saya dan anak-anak ngga diizinin suami untuk turun ke bawah. Selain karena jalanan masih tanah licin, tidak ada pegangan untuk turun. Jadi kami hanya menikmati pemandangan dari atas dan melihat pasangan yang sedang foto prewedding!!!

Pantai Tegal Wangi (dari atas)

Bagus yaaa tebingnya...

Kakak ngambek ngga boleh turun main pasir

harus banget ada orang ketiga di tengah kita?
Pantai Tegal Wangi memang terkenal untuk pre-wedding spot

Hari sudah mulai sore, dan kami pun kembali ke arah Seminyak dalam rangka mengejar sunset sambil duduk leha-leha. Kenapa ngga ke Rock Bar aja? Waduh...ngantri lift-nya mana tahannn. Klo cuman berdua sama suami sih gpp deh, tapi klo bawa krucil dan mesti ngantri lama buat turun ke bar, kayanya big NO-NO. Kami akhirnya memilih La Plancha, dengan harapan bisa dapet tempat duduk dan anak-anak bisa main pasir dengan puas. TAPI TERNYATA.... Langit sangat mendung hari itu. Sunset pun gagal dilihat. Kami pun batal ke La Plancha, anak-anak cuma main pasir sebentar dan akhirnya kami pulang ke hotel karena anak-anak minta berenang.

Bensin
 Rp             70,000
Dough Darlings
 Rp             27,500
Parkir Nusa Dua
 Rp               8,000
Pantai Pandawa (masuk + mobil)
 Rp             37,000
Sewa Payung Pantai Pandawa
 Rp             50,000
Es Kelapa
 Rp             20,000
Bilas + Toilet Pantai Pandawa
 Rp             10,000
Nasi Ayam Ibu Oki
 Rp           134,000
Circle K (dekat La Plancha)
 Rp               5,000
Bebek Sinjay
 Rp             75,000
Agung Bali oleh-oleh
 Rp           211,000
 Rp           647,500


arrived at La Plancha

cuaca lagi ngga bersahabat banget :( MENDUNG

Ngga jadi nongkrong, anak-anak ini tetap main pasir

fly baby fly!

Daddy and his girls
Oh iya...saya dan suami akhirnya makan malam Bebek Sinjay sunset road, batal ke Jimbaran karena anak-anak sukses tidur pulas jam 8 malam. 💤💤


HARI KEEMPAT
Last Day in Bali, so make it worth!
Belum afdol ke Bali kalau belum ke Kuta, kata pak suami. Jadi pagi itu jalanlah kami ke Kuta. Sedih melihat pantai Kuta pagi-pagi, karena sampah di pantainya banyaaaakk banget! L Yah...kesadaran orang Indonesia untuk membuang sampah pada tempatnya memang masih minim. Tapi sepertinya anak-anak tidak terganggu dengan sampah bertebaran di pasir. Kakak Shafa malah sudah sibuk main pasir dengan batu, ranting dan kulit kerang yang dia temuin. Adik Shayma juga tampak tidak peduli dan langsung duduk di pasir.
at Pantai Kuta

handwritten by Kakak Shafa

Hard Rock Cafe (depannya aja)

Tim belom mandi
anak ini klo ketemu patung pasti minta foto

Setelah 2 hari berturut-turut sarapan di hotel, pagi ini anak-anak minta sarapan di McDonald’s. Seperti biasa, mereka pesan Happy Meal Now I know why they named it Happy Meal!!! Because it made us HAPPY! Akhirnya saya ngga perlu nyuapin anak-anak lagi! Mereka dengan sendirinya makan sendiri sampai habis. Selesai dengan Kuta, di perjalanan menuju hotel si Ayah tiba-tiba ngide untuk beli Bean Bag! Oh em ji...gimana bawanya ke Jakarta coba? Jadilah kami mampir di sebuah toko di Jalan Kerobokan, beli cover bean bag (isinya beli di Jakarta aja, Thanks God!), dilanjutkan beli perintilan lagi di toko sebrang. Ampon!

waiting... 

HAPPY MEAL! Happy kiddos, happy mommy!

Belanja bean bag (cover)

Last thing to do before check out? Berenang lagi! Saya juga bingung kenapa anak-anak saya senang banget ketemu air. Apa semua anak-anak di seluruh dunia senang main air ya? Selesai packing, mandi dan check out, marilah kita berburu makan enak!

Main air lagi!
making new friends ya shay?

favehotel umalas pool area

Monsieur Spoon, NOOK, Mad Pops Ice Cream dan Titik Temu Coffee adalah destinasi kuliner kami berturut-turut. You all must try croissants at Monsieur Spoon! They got the very best croissants in Bali! Saya mencoba chocolatine, raisin swirl dan almond croissant. Favorit saya: Almond Croissant.  Dan siapa yang belum pernah dengar resto NOOK? Go there for lunch while enjoying the paddy field view! Pilihan menu di Nook variatif dari yang kebarat-baratan sampe ke Indonesia. Rasanya enak-enak dan harganya...ternyata ngga semahal itu. OKE BINGITS deh Nook!
The most delicious croissant I ever tried!

and approved by these two!

Monsieur Spoon's backyard

FINALLY, NOOK!

 


sibuk sendiri

mine

udah difotoin tetep aja GAGAL foto bener

selfie ajalah

selalu ngga pernah bisa bener foto berempat
NOOK from outside

Dan ketika Ayah mau halan-halan di Seminyak (untuk cari apapun yang bisa dibeli dan dipajang di rumah), saya dan anak-anak lebih memilih duduk ngopi di Titik Temu Coffee. Tapi sebelumnya anak-anak disogok beli es krim dulu di Mad Pops biar diem nemenin Ibu di tempat ngopi. Hehehe....
Hari menjelang malam, sudah waktunya ke Bandara untuk mengembalikan mobil rental. Second last stop adalah Nasi Pedas Ibu Andika, take away nasi pedasnya yang enak banget, dan terakhir beli Harum Cake Bali (ini ENAK pake BANGET, saya lebih milih ini ketimbang pia legong.)! And it’s a wrap! Holiday is over.
Mad Pops Ice Cream

Ibu dan anak-anak gadisnya 


Flat White Titik Temu Coffee

parkir di Seminyak Square, dan ngopi di Titik Temu

foto lagi ibu!

Bensin
 Rp             50,000
Parkir Pantai Kuta
 Rp             10,000
McDonald's
 Rp           117,500
Monsieur Spoon
 Rp           100,000
NOOK
 Rp           224,500
Bean bag, dreamcatcher, dll
 Rp           375,000
Titik Temu Coffee
 Rp             72,800
Mad Pops
 Rp             30,000
Watsons
 Rp           103,000
Harum Bali Cake
 Rp           305,000
Nasi Pedas Ibu Andika
 Rp             50,000
Coco Supermarket Bandara
 Rp           175,000
Blue bird soetta-rumah
 Rp           170,000
 Rp       1,782,800

 
Bye Bye Bali....hope we see you soon!

Tidur pulas dari sehabis take off sampai landing


Whoa...panjang ya ceritanya padahal cuma 4 hari 3 malam saja di Bali. Jadi berapa jumlah biaya total yang dikeluarkan untuk liburan Bali kami berempat? Cukup dengan Rp 8.413.398. Berikut penjelasannya:
Tiket Pesawat
Rp        3,000,000
Hotel
Rp           791,098
Rental Mobil
Rp           495,000
Bali Zoo entrance
Rp           272,000
Biaya hidup 4 hari
Rp        3,855,300
Rp     8,413,398

Saya akui, liburan kali ini saya dan suami lebih boros dari biasanya. Kami beli oleh-oleh dan barang-barang untuk di rumah lebih banyak. Kami pun makan sesuka hati kami (plus saya juga ngopi2 cantik.) Untungnya favehotel memperbolehkan kami membawa anak menginap tanpa ada tambahan biaya sarapan. Tiket pesawat juga sebenarnya ada lho yang lebih murah dari ini, mulai dari 500rb pp. Tapi ya rezeki saya dan anak-anak dapatnya yang fixed promo. Menurut saya ini juga sudah cukup terjangkau, dapat free bagasi 15kg per orang pula. Sebenarnya biaya hidup sehari-hari bisa ditekan banget dengan makan yang lebih murah dan jangan kebanyakan beli oleh-oleh. Hihihi 😝

Tapi saya cukup bangga, ternyata total pengeluaran untuk liburan ini hanya meleset sedikit dari 8 juta rupiah. Tadinya malah saya mikir ini nomboknya banyak banget, eh lumayan juga sih ternyata ya... Yang penting anak-anak senang, bapake senang, mamake juga! Happy Wife, Happy Life! 😄

Semoga bisa menginspirasi travelling bersama anak-anak tercinta!

8 comments:

  1. Replies
    1. Silakan hub Ko Alex D'wata Trans di no: 08113857899, 0818757899, atau 08980057899 😊

      Delete
  2. thank you atas informasinya, bisa juga mampir ke artikel mengenai cara lapor spt pajak online jika berkenan. terima kasih

    ReplyDelete
  3. terima kasih atas informasinya, bisa juga mampir ke artikel mengenai keuntungan pinjaman online jika berkenan. terima kasih banyak

    ReplyDelete
  4. Terimakasih min informasinya, sangat bermanfaat.
    Oh ya, untuk info tambahan aja nih.
    Bagi yang membutuhkan Sewa Genset Syncronize Bali untuk berbagai macam event di seluruh Indonesia bisa hubungi kami Arthur Teknik.

    Salam blogger min.

    ReplyDelete
  5. Ayo pesan sewa mobil elf di bali, hanya 800.000/ 10 jam. Plus driver dan bbm

    ReplyDelete
  6. Ligasuper88 Pusat Taruhan Bola|Live Casino|Slot Online|Sabung Ayam|Toto Draw|Tembak Ikan Paling Top
    ------------------------------------------
    Proses Maximal Deposit & Withdraw 2 Menit
    ------------------------------------------
    New Member Sportsbook 30%
    New Member Casino 30%
    New Member Slot 50%
    Cashback Sportsbook 10%
    Rollingan Casino 1%
    Rollingan Slot 1%
    ------------------------------------------
    Min. DP 25.000
    Min. WD 50.000
    ------------------------------------------
    Support Bank Ligasuper88 :
    BCA >MANDIRI >DANA >BNI >BRI > GO PAY > OVO > PANIN > ATM BERSAMA
    ------------------------------------------
    Link Ligasuper88 :
    www.ligasuper88.com
    www.impiansukses.com
    ligasuper88.alternatif-login.com
    ------------------------------------------
    Whatsaap 1 : +85561375501
    Whatsaap 2 : 081315849567
    Line : Ligasuper88
    Telegram : Ligasuper88
    ------------------------------------------
    Gabung Sekarang Dan Jadi Jutawan Di Ligasuper88

    ReplyDelete
  7. Dengan Pasaran Resmi Togel Hongkong dan Togel Singapore Tidak Hanya Permainan Togel Dengan 10 Pasaran Resmi, AHLIBET88 Juga Memberikan Banyak Permainan Seru Lainnya

    ReplyDelete